PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 22 KABUPATEN TANGERANG
YOLAN LIANINGSIH - Personal Name (Pengarang)
Pendidikan Agama Islam
2018
Tangerang : Program Studi Pendidikan Agama Islam
Pendidikan sebagai upaya pembinaan yang mengarah
pada implementasi penanaman nilai-nilai keagamaan sangat penting bagi
perkembangan anak, khususnya dalam membentuk generasi yang agamis.
Pendidikan Agama Islam sebagai usaha untuk memelihara dan mengembangkan
fitrah manusia serta sumber daya yang ada menuju terbentuknya manusia
seutuhnya (insan kamil) sesuai dengan norma Islam.
Kecerdasan Emosional Guru memegang peranan penting dalam keberhasilan di
segala bidang. Guru diharapkan memiliki kecerdasan intelektual dan juga
kecerdasan emosional yang sangat berpengaruh pada sikap, karakter dan watak
siswa. Motivasi belajar yang tinggi, akan mendorong siswa untuk tidak mudah
patah semangat, bersikap mandiri, ulet dalam belajar, mampu memecahkan
permasalahan dan menjadikannya sebagai suatu pembiasaan sehingga motivasi
belajar akan muncul dalam diri siswa guna mencapai kesuksesan baik dunia
maupun akhirat.
Penelitian ini dilakukan secara kuantitatif deskriftif, menggunakan metode teknik
penyebaran angket dengan pengambilan sampel, dilakukan secara random,
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Jurusan IPS di SMAN 22
Kabupaten Tangerang. Sampel yang diambil 60 diperoleh menggunakan rumus
Slovan. Pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, Penelitian ini
terdiri atas Kecerdasan Emosional Guru sebagai variabel bebas, dan Motivasi
Belajar Siswa sebagai variabel terikat. Penelitian menggunakan skala Likert
kuesioner berskala lima. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara
Kecerdasan Emosional Guru terhadap Motivasi Belajar siswa.
Hasil uji validitas kedua variabel Kecerdasan Emosional Guru (X) dan Motivasi
Belajar Siswa (Y) diperoleh dari korelasi antara skor tabel dan skor item. Hasil uji
reliabilitas instrument pada kedua variabel didapat dari nilai Cronbach’s Alpha,
realibel dapat diterima. Hasil uji prasyarat analisis uji normalitas data pada kedua
variabel dinyatakan berdistribusi normal. Hasil uji homogenitas varian dan hasil
Uji F, kedua variabel mempunyai varian yang sama atau bersifat homogen. Hasil
Uji determinasi diketahui besarnya kontribusi variabel Kecerdasan Emosional
Guru terhadap Motivasi Belajar Siswa sebesar 0.047. Kesimpulan dari penelitian
ini terdapat pengaruh Kecerdasan Emosional terhadap Motivasi Belajar Siswa
sebesar 4,7%, artinya semakin meningkat Kecerdasan Emosional Guru, maka
semakin baik pula Motivasi Belajar Siswa pada mata pelajaran Pendidikan agama
Islam yang akan dicapai meskipun nilainya rendah. Pengujian hipotesis analisis
korelasi antara variabel Kecerdasan Emosional Guru dengan Motivasi Belajar
Siswa Signifikansi nilai 0.039 < 0.05, artinya terdapat hubungan positif dan
signifikan antara kedua variabel.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Statement of Responsibility |
|
Author(s) |
YOLAN LIANINGSIH - Personal Name (Pengarang) |
Edition |
|
Call Number |
R015 YOL p |
Subject(s) |
Skripsi Pendidikan Agama Islam
|
Classification |
015 |
Series Title |
|
GMD |
Pendidikan Agama Islam |
Language |
|
Publisher |
Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Publishing Year |
2018 |
Publishing Place |
Tangerang |
Collation |
167 hlm, 21 x 30 cm |
Specific Detail Info |
Xi, 167 |
Citation
YOLAN LIANINGSIH. (2018).
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 22 KABUPATEN TANGERANG().Tangerang:Program Studi Pendidikan Agama Islam
YOLAN LIANINGSIH.
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 22 KABUPATEN TANGERANG().Tangerang:Program Studi Pendidikan Agama Islam,2018.Pendidikan Agama Islam
YOLAN LIANINGSIH.
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 22 KABUPATEN TANGERANG().Tangerang:Program Studi Pendidikan Agama Islam,2018.Pendidikan Agama Islam
YOLAN LIANINGSIH.
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA NEGERI 22 KABUPATEN TANGERANG().Tangerang:Program Studi Pendidikan Agama Islam,2018.Pendidikan Agama Islam